Rabu 05 Jun 2019 03:27 WIB

Victoria Azarenka Sempat Khawatir Kehamilan Akhiri Kariernya

Tapi Azarenka mengaku kehamilannya adalah kejutan yang membahagiakan.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Victoria Azarenka
Foto: EPA/Lukas Coch
Victoria Azarenka

REPUBLIKA.CO.ID, Victoria Azarenka pernah berpikir bahwa kehamilannya pada 2016 menjadi akhir kariernya di dunia tenis. Saat itu, ia sedang berada di peringkat keenam dunia setelah memenangkan gelar di Brisbane, Indian Welss, dan Miami Open.

Azarenka sempat takut menghadapi kenyataan kehamilannya dan sempat tidak mudah menerimanya. Karena itu, petenis asal Belarusia itu harus melewatkan beberapa pertandingan karena harus mengurus kehamilan dan kelahiran buah hatinya.

“Pikiran pertama saya adalah karier saya sudah berakhir. Saya tidak akan pernah bermain tenis lagi,” ujar Azarenka dikutip dari BBC, Senin (20/5).

Pemain 29 tahun itu kembali bermain pasca-melahirkan pada 2017 di Mallorca Terbuka. Tapi Azarenka mengaku kehamilannya adalah kejutan yang membahagiakan. Dia mengenang saat mengetahui tentang kehamilannya. Dia menangis memberi kabar kepada ibunya tentang hal tersebut.

Perlahan, Azarenka mulai tidak takut menghadapi kehamilannya itu. Dia menganggap itu adalah berkah. Semangatnya untuk kembali ke dunia tenis dan meraih banyak prestasi pun tumbuh. Dia merasa lebih baik setelah melahirkan.

"Saya merasa jauh lebih kuat secara fisik dan tubuh saya menjadi jauh lebih baik. Saya merasa seperti tubuh ini akhirnya menjadi dewasa, menjadi seorang wanita," kenang Azarenka.

Azarenka adalah petenis kelahiran Belarusia, 31 Juli 1989. Mantan petenis nomor satu dunia ini banyak meraih gelar selama kariernya. Dia menjuarai Grand Slam AS Terbuka pada 2007 dan Prancis Terbuka 2008. Pada 2012 dan 2013, dia menjuarai Australia Terbuka.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement