Rabu 22 May 2019 18:08 WIB

Toni Kroos Siap Bersaing dengan Pogba

Toni Kroos siap bersaing dengan Pogba untuk mendapatkan tempat di Madrid.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Bayu Hermawan
Toni Kroos
Foto: EPA/KIKO HUESCA
Toni Kroos

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Toni Kroos mengaku tak khawatir jika Paul Pogba benar-benar bergabung dengan Real Madrid. Kross mengatakan akan menikmati persaingan dengan Paul Pogba untuk mendapatkan tempat di Santiago Bernabeu.

Pogba memang santer akan pindah ke Madrid dari Manchester United musim panas ini. Pelatih Madrid, Zinedine Zidane tertarik untuk merekrutnya. Pogba sulit berkembang di MU sejak masa kepelatihan Jose Mourinho dan Ole Gunnar Solskjaer. Sempat penampilannya meningkat di awal Solskjaer menangani MU, namun beberapa bulan terakhir, pemain asal Prancis itu terus menurun.

Baca Juga

Zidane sedang merancang timnya untuk musim depan. Dia ingin merombak besar-besaran skutnya dengan mendatangkan beberapa pemain dan menjual pemain yang tak dibutuhkan. Jika Pogba berhasil direkrut, maka Madrid akan mempunyai stok pemain tengah melimpah.

"Kita bisa membicarakan banyak nama. Saya suka pemain ini (Pogba) tetapi tidak ada yang berubah bagi saya," kata Kroos dikutip dari thesportview, Rabu (22/5).

Pemain asal Jerman itu akan terus bermain seperti biasa. Dia akan terus berjuang mendapatkan tempat di tim utama dengan cara menunjukkan permainan yang baik. Ketika permainannya berada di level baik, menurut Kroos tidak akan terjadi masalah dengan posisinya.

Kroos dipastikan akan bertahan di Madrid hingga 2023 setelah klub memperpanjang kontraknya. Kesepakatan itu memastikan mantan pemain Bayern Munchen itu tak akan hengkang pada musim panas ini.

Pogba pindah ke MU dari Juventus pada bursa transfer musim panas 2016 dengan nilai kepindahan 89 juta poundsterling. Angka tersebut menjadari rekor transfer pemain termahal di dunia waktu itu. Bersama MU, dia memenangkan gelar Liga Europa dan Piala Liga.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement