Rabu 22 May 2019 21:21 WIB

Pelatih Liverpool Pantau Pemain Muda Leeds United

Klopp sedang mencari bek kiri untuk mendampingi Andy Robertson.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Juergen Klopp
Foto: EPA-EFE/PETER POWELL
Juergen Klopp

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool memantau pemain Leeds United berusia 19 tahun, Leif Davis. The Reds menganggap pemain muda potensial itu layak untuk direkrut pada bursa transfer musim panas ini.

Sebuah laporan dikutip dari Metro, Rabu (22/5), menyatakan, pemain muda itu sukses masuk tim utama Leeds musim ini. Namun, ia belum pernah bermain sejak Februari lalu karena cedera.

Kendati demikian, permainannya sebelum cedera menarik perhatian pelatih Liverpool, Juergen Klopp. Selain itu, Bournemouth juga tertarik mendatangkan Davis.

Davis membuat debut bersama tim utama Leeds pada Desember tahun lalu saat menang atas Aston Villa 3-2. Dia adalah pemain yang berposisi sebagai bek kiri. Itu cocok dengan kebutuhan Klopp yang sedang mencari bek kiri musim ini.

Klopp ingin Davis mendampingi Andy Robertson. Sebab, Alberto Moreno kemungkinan akan keluar musim panas ini karena tidak cocok dengan rencana Klopp. Davis masih terikat kontrak dengan Leeds hingga 2021 dan dihargai empat juta poundsterling.

Klopp tak akan banyak mendatangkan pemain pada musim panas ini. Ia hanya akan mendatangkan dua pemain, khususnya di posisi bek kiri. Selain itu, klub juga tak memberikan banyak dana untuk belanja musim panas ini.

Adapun Robertson selama ini masih menjadi andalan Klopp di lini belakang. Dia adalah salah satu bek terbaik Liga Inggris dan Klopp juga menyukainya. Namun beberapa kali Liverpool kalah dari lawan salah satunya karena kekurangan bek sayap. James Milner dan Jordan Henderson seringkali dipaksa bermain di posisi bek sayap.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement