Ahad 26 May 2019 06:51 WIB

Luka Jovic Tertarik Merumput di Inggris dan Italia

Meski dilirik Real Madrid, Jovic mengaku lebih tertarik bermain di Italia dan Inggris

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Bayu Hermawan
Luka Jovic
Foto: EPA-EFE/Ronald Wittek
Luka Jovic

REPUBLIKA.CO.ID,

Luka Jovic Tertarik Merumput di Inggris dan Italia

Baca Juga

FRANKFURT -- Sempat dikabarkan bakal segera bergabung bersama Real Madrid, penyerang Eintracht Frankfurt, Luka Jovic, justru mengaku tertarik untuk merumput di Liga Italia ataupun Liga Primer Inggris. Penyerang berusia 21 tahun itu pun tidak menutup kemungkinan untuk hijrah dari Frankfurt pada akhir musim ini.

Penyerang asal Serbia itu membetot perhatian publik sepak bola Eropa mampu tampil impresif pada sepanjang musim ini. Eks penyerang Benfica itu sukses mencetak 27 gol dari 48 penampilan di semua ajang, dan berhasil membawa Eintracht Frankfurt melangkah ke babak semifinal Liga Europa dan finish di peringkat ketujuh Bundesliga.

Kendati menikmati musim perdananya di Bundesliga, tapi Jovic mengaku tertarik dan akan merasa lebih nyaman untuk berkiprah di negara lain. Jovic pun menyebut, gaya permainan Liga Inggris ataupun Liga Italia sepertinya bakal sesuai dengan gaya permainan dirinya.

''Setelah pengalaman tampil di Liga Europa pada musim ini, saya bisa katakan, saya akan lebih cocok bermain di liga lain di Eropa. Saya merasa, saya akan lebih nyaman bermain di Serie A ataupun di Liga Primer Inggris,'' ujar Jovic kepada Die Welt seperti dikutip AFP, Ahad (26/5).

Menjadi salah satu pemain muda yang menarik perhatian sejumlah klub besar Eropa, Jovic siap untuk berdiskusi dengan agennya terkait tawaran dari klub-klub lain. Menurutnya, targetnya saat ini adalah untuk bisa bersaing dengan pemain-pemain terbaik di dunia.

''Masa depan saya masih terbuka lebar. Dalam beberapa hari ke depan, saya akan berdiskusi dengan agen saya. Saya ingin melangkah maju dan ingin menguji level permainan saya dengan sejumlah pemain terbaik di dunia,'' kata Jovic.

Sebelumnya, penyerang timnas Serbia itu memang sempat begitu santer dikabarkan bakal segera merapat ke Los Blancos. Jovic diproyeksikan untuk menjadi tandem Karim Benzema di lini depan Madrid. Namun, pembicaraan antara Real Madrid dengan Eintracht Frankfurt dikabarkan menemui jalan buntu. Kedua belah pihak tidak mencapai kata sepakat terkait besaran nilai transfer Jovic.

Seperti dilansir Marca, Ahad (26/5), Madrid enggan jika harus menebus Jovic dengan nilai transfer mencapai lebih dari 50 juta euro. Sementara di sisi lain, Eintracht Frankfurt baru mau melepas Jovic dengan nilai transfer mencapai 70 juta euro.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement