Jumat 31 May 2019 12:59 WIB

Siakam Pimpin Raptors Menangkan Laga Perdana Final NBA 2019

Siakam membawa Raptors menang 119-109 atas Golden State Warriors.

Rep: Fitriyanto/ Red: Bayu Hermawan
Center Toronto Raptors Pascal Siakam (kiri).
Foto: AP Photo/Carlos Osorio
Center Toronto Raptors Pascal Siakam (kiri).

REPUBLIKA.CO.ID, TORONTO -- Pascal Siakam memimpin Toronto Raptors memenangkan laga perdana Final NBA 2019. Dalam laga yang digelar di Scotiabank Arena Toronto, Kanada, Jumat (31/5), Siakam mencetak 32 angka dan membawa timnya menang 118-109 atas Golden State Warriors.

Selain 32 angka Siakam juga menambah 8 rebound dan 5 assist. Bintang Raptors  Kawhi Leonard memberikan kontribusi 23 angka 8 rebound dan 5 assist. Marc Gasol menambah 20 angka, 7 rebound. Fred VanVleet 15 angka, Danny Green 11 angka dan Kyle Lowry 7 angka 9 rebound dan 6 rebound.

Baca Juga

Di kubu Warriors Stephen Curry memimpin dengan 34 angka, 5 rebound dan 5 assist. Klay Thompson menambah 21 angka dan 5 rebound. Serta Draymond Green kembali membukukan triple double dengan angka kembar tiga, 10 angka, 10 rebound dan 10 assist.

Stephen Curry membuka angka laga final ini dengan dua tembakan bebas, di kuarter satu ini 11 angka dibukukan Curry. Raptors mendominasi tembakan tiga angka pada awal laga 12 angka pertamanya semua dari tembakan tiga angka. Tuan rumah pun memimpin 25-21 di akhir kuarter satu.

DeMarcus Cousins dimainkan Steve Kerr di awal kuarter dua. Quinn Cook yang menggantikan Curry membuka angka kuarter dua dengan tembakan tiga angka. Warriors sempat membalikan keadaan 41-40.

Namun tidak lama, tuan rumah kembali mengambil alih permainan. Tembakan tiga angka Danny Green yang menjadi angka terkahir di kuarter ini, membuat Raptors memimpin 59-49. Keunggulan terbesar sejauh ini.

Dua tembakan bebas Draymond Green membuka laga kuarter tiga. Kuarter ini menjadi panggung bagi Pascal Siakam yang mencetak 24 angka. Warriors berusaha memangkas jarak, dengan tambahan 32 angka dan kemasukan 29 angka menedekati menjadi 81-88 di akhir kuarter tiga.

Dua angka dari tembakan bebas Fred VanVleet membukan kuarter empat 90-81. Curry dan kawan-kawan berusaha mengejar, namun tuan rumah terus mempertahankan dominasinya dan mengamankan laga dengan skor 118-109.

Dengan kemenangan ini Raptors sementara memimpin 1-0 dari format best of seven. Laga kedua partai puncak NBA 2019ini masih kembali di gelar di markas Raptors pada 3 Juni mendatang. Warriors kemungkinan masih belum diperkuat bintangnya Kevin Durant yang cedera betis 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement