Sabtu 01 Jun 2019 19:05 WIB

Menkeu Beri Penghormatan Terakhir untuk Ani Yudhoyono

Menkeu sempat bertemu dengan SBY dan mengatakan ia terlihat tegar.

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Friska Yolanda
Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Bambang Yudhoyono mengangkat peti jenazah Ani Yudhoyono menuju gedung KBRI di Singapura, Sabtu (1/6)
Foto: Wallace Woon/EPA EFE
Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Bambang Yudhoyono mengangkat peti jenazah Ani Yudhoyono menuju gedung KBRI di Singapura, Sabtu (1/6)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Keuangan, Sri Mulyani memberikan penghormatan terakhir kepada Ibu Negara keenam, Kristiani Herrawati atau kerap disapa Ani Yudhoyono. Sri Mulyani mengatakan drinya menyampaikan bela sungkawa atas nama pribadi dan atas nama Kementerian Keuangan.

"Kami dan kita semua kehilangan sosok ibu Ani Yudhoyono yang begitu setia dan penuh dedikasi mendampingi dan mendukung Pak SBY selama menjalankan tugas negara," ujar Sri Mulyani, Sabtu (1/6).

Baca Juga

Sri Mulyani juga menceritakan drinya sempat bertemu dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ia mengatakan sempat berbincang cukup lama dengan SBY. Sri mengatakan bahwa sosok SBY cukup tegar dalam menghadapi hal ini.

"Beliau berterima kasih atas atensi kita. Semoga almarhumah Ibu Ani Yudhoyono mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Semoga pak SBY dan keluarga diberikan ketabahan dan kesabaran," ujar Sri Mulyani.

Ibu Negara RI 2004-2014 Ani Yudhoyono tutup usia pada Sabtu siang setelah menjalani perawatan kanker darah sejak 2 Februari lalu di National University Hospital Singapura. Ani Yudhoyono tutup usia pada pukul 10.50 waktu singapura. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement