REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ancaman pemanasan global dan kerusakan lingkungan semakin dekat dan masif. Tak perlu memikirkan cara sulit untuk membantu menjaga bumi. Ikuti cara sederhana berikut ini:
1. Gunakan kain dan pita untuk membungkus kado.
2. Bawa botol minum atau tumbler saat membeli minuman. Begitupun tempat makan, bawa wadah makan saat jajan.
3. Jadi anggota perpustakaan, ini dapat mengurangi pembelian buku.
4. Kenali tetangga, ini lebih baik dari memasang CCTV.
5. Gunakan sepeda atau jalan kaki untuk mencapai tempat yang dekat.
6. Beli sayuran atau buah lokal, lebih baik lagi menamam sendiri.
7. Bawa tas belanja untuk mengurangi penggunaan plastik.
8. Dari pada ke Gym lebih baik perbanyak berjalan kaki.
9. Beli lebih sedikit barang.
10. Manfaatkan kembali barang lama atau donasikan barang yang masih layak digunakan.
n Gita Amanda
Sumber: The Guardian