Jumat 21 Jun 2019 02:00 WIB

Rafael Nadal Ikuti Turnamen Pemanasan Jelang Wimbledon

Nadal yang kini memegang 18 gelar grand slam, mengincar tropi ketiganya di Wimbledon.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Endro Yuwanto
Rafael Nadal
Foto: AP
Rafael Nadal

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Petenis nomor dua dunia, Rafael Nadal, akan berpartisipasi dalam turnamen Aspall Tennis Classic, di Hurlingham, Inggris, pekan depan. Ia akan turun dalam dua pertandingan eksibisi pada Rabu dan Jumat.

Kepastian tersebut dikonfirmasi oleh pihak penyelenggara setelah sebelumnya Nadal menyatakan tak akan bermain pasca-meraih gelar ke-12 Grand Slam Prancis Terbuka awal bulan ini.

Baca Juga

"Saya selalu senang bermain di Hurlingham Club dan dekat dengan penggemar tenis Inggris," ujar Nadal dalam sebuah pernyataannya dikutip dari Reuters, Kamis (20/6).

Petenis asal Spanyol tersebut menerima tawaran itu sebagai ajang persiapan dirinya turun di Wimbledon bulan depan. Ia menilai Hurlingham Club merupakan tempat prestisius dan salah satu yang terbaik di Inggris.

Oleh sebab itu, menurutnya, turun di turnamen tersebut adalah cara sempurna sebagau pemanasan jelang Wimbledon. Selain Nadal, beberapa petenis top juga akan berpartisipasi. Dia adalah runner-up Wimbledon tahun lalu, Kevin Anderson. Kemudian Nick Kyrgios, Felix Auger-Aliassime, Marin Cilic, Lucas Pouille, dan Marcos Baghdatis.

Nadal yang kini memegang 18 gelar grand slam, mengincar tropi ketiganya di Wimbledon. Ia menjuarai turnamen tersebut pada 2008 dan 2010. Tahun lalu, ia dikalahkan Novac Djokovic di semifinal.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement