Selasa 25 Jun 2019 13:56 WIB

Astra Prediksi Penjualan Mobil Flat Hingga Akhir Tahun

Per Mei 2019 penjualan mobil Astra sebesar 45.147 unit

Rep: Novita Intan/ Red: Nidia Zuraya
Sebuah showroom mobil di Jakarta
Foto: tahta adila
Sebuah showroom mobil di Jakarta

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Astra International Tbk memperkirakan penjualan kendaraan mobil akan mengalami stagnasi hingga akhir tahun ini. Tercatat, per Mei 2019 penjualan mobil Astra sebesar 45.147 unit atau menurun 7,33 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya 48.720 unit.

Chief of Coorporation Affair Astra International Pongki Pamungkas mengakui perusahaan mengalami penurunan penjualan mobil sekitar 11 persen. “Proyeksi (penjualan mobil) mungkin kurang lebih sama flat seperti tahun lalu. Saya khawatir. Jadi jika akhir tahun bisa seperti tahun lalu sudah cukup bagus,” ujarnya usai acara MoU Program Desa Sejahtera Astra di Menara Astra, Jakarta, Selasa (25/6).

Baca Juga

Sementara itu, dibandingkan dengan bulan sebelumnya, penjualan mobil Astra lebih rendah 4,98 persen dengan angka penjualan yang tercatat sebanyak 47.516 unit. Adapun penguasaan pasar atau market share pada Mei 2019 mengalami penurunan menjadi 54 persen dari bulan sebelumnya yang tercatat menguasai pasar penjualan mobil sebesar 57 persen.

Tak hanya penjualan mobil, perusahaan juga memproyeksikan terjadi penyesuaian penjualan komoditas seperti sawit hingga batu bara. “Apalagi situasi sekarang harga sawit pada titik parah, batubara juga turun di bawah 70 metrik ton maka rata-rata 80-90,” ucapnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement