Selasa 25 Jun 2019 16:52 WIB

Haiti dan Kosta Rika Melaju ke Perempat Final Piala Emas

Haiti mengalahkan Kosta Rika dengan skor 2-1.

Red: Bayu Hermawan
Pemain Haiti Djimy Bend Alexis merayakan kemenangan atas Kosta Rika di Piala Emas
Foto: AP
Pemain Haiti Djimy Bend Alexis merayakan kemenangan atas Kosta Rika di Piala Emas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Haiti melaju ke babak perempat final Piala Emas CONCACAF sebagai juara Grup B, setelah mengalahkan Kosta Rika dengan skor 2-1, dalam pertandingan di Red Bull Arena, New Jersey, Amerika Serikat, Senin (24/6). Meski kalah, Kosta Rika juga melaju ke perempat final dengan posisi sebagai runner up.

Dalam pertandingan itu, Kosta Rika unggul lebih dulu pada menit ke-13, melalui pemain veteran mereka Alvaro Saborio. Hingga babak pertama usai, Ticos masih unggul dengan skor 1-0.

Di babak kedua, Haiti bangkit dan menyamakan kedudukan pada menit ke-57, melalui titik penalti. Duckens Nazon yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya. Haiti 1-1 Kosta Rika.

Haiti mengunci kemenangan melalui bek mereka, Djimy Bend Alexis pada menit ke-81. Tembakan kaki kanan yang dilepaskannya, mengarah ke sudut kanan atas gawang dan mengirim Haiti menuju pertandingan perempat final melawan runner-up Grup A Kanada.