Kamis 27 Jun 2019 17:51 WIB

Harga Daging Ayam Anjlok di Kota Sukabumi

Harga daging ayam turun hingga rata-rata Rp 25 ribu per kilogram.

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Nur Aini
Pedagang daging ayam
Foto: Republika/Bayu Adji P
Pedagang daging ayam

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Harga daging ayam di pasar tradisional Kota Sukabumi anjlok dalam beberapa hari terakhir.  Informasi yang diperoleh dari pedagang daging ayam di Pasar Pelita Kota Sukabumi menyebutkan, harga daging ayam kini rata-rata mencapai kisaran Rp 25 ribu per kilogram. Sebelumnya, harga daging ayam mencapai Rp 35 ribu per kilogramnya.

Salah seorang pedagang daging ayam di Pasar Pelita Kota Sukabumi, Encep (34 tahun) mengatakan, turunnya harga daging ayam terjadi dalam beberapa hari. '' Awalnya harga daging ayam Rp 34 ribu hingga Rp 35 ribu per kilogramnya,'' ujar dia kepada wartawan, Kamis (27/6).

Baca Juga

Namun, kata Encep, harga daging ayam secara bertahap turun hingga kini mencapai Rp 25 ribu per kilogram. Namun, anjloknya harga tersebut belum berdampak pada naiknya omzet penjualan. Bahkan, kata Encep, omzet penjualan turun hingga 50 persen dibandingkan sebelumnya. Biasanya ketika harga daging ayam turun maka tingkat pembelian meningkat namun kali ini tidak terjadi.

Menurut Encep, turunnya omzet menyebabkan stok daging ayam di pasaran melimpah. Kondisi itu diperkirakan akan menyebabkan harga daging ayam makin turun.