Jumat 28 Jun 2019 07:47 WIB

Gubernur Jateng Minta Dinas Bertemu Peternak Ayam

Dinas harus mencari akar persoalan dari jatuhnya harga ayam di tingkat peternak

Rep: Bowo pribadi/ Red: Esthi Maharani
Peternak Ayam Merugi. Peternak memeriksa pakan ayam broiler di Bantul, Yogyakarta, Kamis (27/6/2019).
Foto: Republika/ Wihdan
Peternak Ayam Merugi. Peternak memeriksa pakan ayam broiler di Bantul, Yogyakarta, Kamis (27/6/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, SEMARANG--Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menugaskan Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnak Keswan) Provinsi Jawa Tengah untuk bertemu peternak ayam broiler. Dinas harus mencari akar persoalan dari jatuhnya harga ayam di tingkat produsen (peternak) dengan menyerap penjelasan dari para peternak yang ada di Provinsi Jawa Tengah.

"Sehingga bisa segera dicari solusi bersama- sama guna mengurai 'benang kusut' jatuhnya harga ayam broiler," ungkap Ganjar Pranowo, di Semarang, Jumat (28/6).

Menurutnya, para peternak ini pasti mengetahui persoalan yang terjadi di balik polemik harga ayam broiler, karena mereka yang mengalami. Dengan ditemukan persoalan utama harga ayam ini, maka solusi yang diambil akan bisa menyelesaikan masalah yang dihadapi peternak. Persoalan harga ayam broiler di tingkat produsen ini, lanjut dia, mirip dengan polemik jatuhnya harga jagung di tingkat petani, beberapa waktu lalu.

"Itu sama saat ada masalah jagung kemarin, solusinya ya ketemu saja. Kalau ketemu kan bakal diketahui apa persoalannya dan solusi bersama yang harus dilakukan," katanya.