REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA – Laznas Baitul Maal Hidayatullah (BMH) Perwakilan Jawa Timur (Jatim) menyalurkan 600 paket pendidikan untuk anak yatim binaan di Surabaya. Kegiatan itu diadakan di Masjid Puri Mas Gununganyar Surabaya, Jawa Timur, Ahad (30/6).
“Acara ini sebagai bentuk tanggung jawab BMH untuk mencerdaskan anak bangsa lewat paket beasiswa (uang tunai) dan paket perlengkapan sekolah (tas dan alat tulis),” kata Manager Prodaya BMH Jatim, Imam Muslim melalui rilis yang diterima Republika.co.id, Senin (1/7).
Imam Muslim menambahkan, para penerima paket pendidikan itu semuanya merupakan murid SD. “Mereka tersebar di sekitar 50 sekolah binaan BMH Jatim yang berlokasi di Surabaya,” ujarnya.
Dalam melaksanakan kegiatan penyaluran paket pendidikan tersebut, BMH Jatim menggandeng Yayasan Tabassuum Emdee Surabaya. “Acara ini merupakan sinergi yang kesekian kalinya antara BMH Jatim dengan Yayasan Tabassuum Emdee Surabaya,” tuturnya.