Selasa 02 Jul 2019 11:07 WIB

Alisson Ambil Alih Jersey No.1 di Liverpool dari Karius

Allison Becker akan mengenakan seragam Liverpool bernomor punggung 1 pada musim depan

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Bayu Hermawan
Kiper Liverpool, Allison Becker.
Foto: liverpoolfc.com
Kiper Liverpool, Allison Becker.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Allison Becker akan mengenakan seragam Liverpool bernomor punggung 1 pada musim depan. Nomor ini sebelumnya diberikan kepada Loris Karius, meski kiper asal Jerman itu dipinjamkan ke Beksitas musim lalu.

Dikutip dari AS, Selasa (2/7), kiper asal Brasil itu telah ditulis sebagai kiper No.1 dalam jersey Liverpool untuk musim 2019/20. Mantan kiper AS Roma itu pun mengambil jersey miliki Karius, yang disorot dalam dua blundernya di final Liga Champions dua musim lalu, saat Liverpool dikalahkan Real Madrid.

Baca Juga

Meski masa pinjamannya di Besiktas telah berakhir, belum ada kejelasan bagaimana sikap the Reds terhadap kiper asal Jerman tersebut. Kabarnya, Karius akan tetap menjalani musim kedia di Istanbul. Namun masih belum pasti sampai sekarang.

Pemberian No.1 ke Alisson dinilai wajar, sebab ia tampil bagus musim lalu bersama Liverpool, dan mendapatkan penghargaan Golden Glove. Sementara kiper pelapis Alisson, Simon Mignolet, masih mengenakan jersey No. 22, melengkapi kiper Caoimhin Kelleher No,62 dan Kamil Grabara No.73.

Alisson membawa Brasil ke semifinal Copa America lawan Argentina, setelah mencatatkan clean sheet sejak awal kompetisi dimulai. Termasuk penyelamatan gemilang saat adu penalti lawan Paraguay di perempat-final. Pemain lain yang berganti nomor punggung di Liverpool adalah Oxlade-Chamberlain, yang pindah dari No.21 ke No.15, menggantikan Daniel Sturridge meninggalkan klub karena kontraknya habis.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement