Jumat 05 Jul 2019 14:28 WIB

Lewat Video, Amien Tolak Gabung Pemerintah

Kader PAN diminta tidak rabun ayam karena satu kursi kabinet.

Amien Rais
Foto: Dok. Tangkapan Layar
Amien Rais

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais menanggapi ramainya kontroversi PAN bergabung atau tidak dengan Koalisi Indonesa Kerja (KIK). Secara tegas Amien meminta agar PAN tidak bergabung dengan KIK.

Nasihat Amien Rais ini disampaikan dalam bentuk video di akun Instagram-nya @amienraisofficial. "Saudara-saudaraku para kader dan pemilih PAN se-Indonesia yang saya cintai. Dengarkanlah nasihat saya, jangan kita rabun ayam. Hanya karena satu kursi kemudian kita bergabung," kata Amien Rais.

Dalam video itu Amien mengingatkan bagaimana nanti hampir 10 juta pemilih PAN akan mempertanyakan sikap itu. "Tolong teman-teman DPP PAN jangan mengumbar semau-maunya," kata Amien.

Pemilih PAN itu, kata Amien, adalah grassroot dari ranting, cabang, yang tidak boleh dikesampingkan semacam itu. "Saudara-saudaraku mari kita berpikir. Nanti kita bicarakan secara kesatria, secara apa adanya,' ungkap Amien.

 

Berikut video di akun Instagram @amienraisofficial.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

#amienraisofficial

A post shared by Mohammad Amien Rais (Official) (@amienraisofficial) on

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement