Ahad 07 Jul 2019 03:04 WIB

Polisi Sebar Sketsa Wajah Wanita yang Tewas Terikat

Sejak penyebaran sketsa sudah ada dua orang yang mengaku keluarga perempuan itu.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Teguh Firmansyah
Ilustrasi Pembunuhan
Foto: Foto : MgRol112
Ilustrasi Pembunuhan

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Identitas mayat perempuan yang ditemukan di selokan Jalan Raya Kedaung, Kelurahan Cimuning, Mustikajaya, Kota Bekasi, belum juga diketahui meski telah dilakukan proses identifikasi Tim Inafis. Pihak kepolisian  akhirnya berupaya menyebar sketsa wajah korban pembunuhan itu.

Kapolsek Bantar Gebang, Komisaris Polisi Siswo mengatakan, pihaknya telah menyebar sketsa wajah perempuan berumur 50 tahun itu di sekitaran Kecamatan Bantargebang dan Mustikajaya. Selain itu, sketsa juga disebar di Kecamatan Tambun, Kabupaten Bekasi.

Baca Juga

"Kita sebar dan tempel di pangkalan ojek, pangkalan truk kontainer, tempat hiburan malam sama pasar," kata Siswo, Sabtu (6/7).

Sejak penyebaran sketsa dimulai hari Rabu (3/7), kata Siswo, sudah ada dua orang yang mengaku perempuan itu kekuarganya. Tapi pada saat dicocokan, ternyata bukan keluarganya. "Dia mengaku mamanya belum pulang makanya dia datang ke kita setelah melihat sketsa," jelas Siswo.

Siswo menambahkan, pihak kepolisian sudah melakukan proses autopsi, hasilnya sampai saat ini belum dapat dipublikasikan secara deatil lantaran masih dalam proses penyelidikan. "Yang jelas dia korban pembunuhan. Tewas karena dijerat dibagian leher hingga kehabisan nafas, luka lainnya tidak ada," jelas dia.

Sebelumnya, warga Cimuning digegerkan dengan penemuam sosok jasad wanita dengan posisi tangan, kaki dan mulut terikat di sebuah selokan Jalan Raya Kedaung, Kelurahan Cimuning, Mustikajaya, Bekasi, Rabu (27/6).

Penemuan bermula ketika seorang pengendara motor tengah melintas dan teriak ketakutan ketika mengetahui sosok jasad wanita tergelatak dalam posisi terlungkup di dalam selokan.

Adapun ciri-ciri wanita yang ditemukan tewas itu memakai kaos berwarna hitam motif tengkorak, celana jin pendek, rambut ikal berwarna pirang. Pada bagian lehernya polisi juga menemukan seutas tambang yang melilit serta tali ransel.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement