Senin 08 Jul 2019 14:41 WIB

Belajar Bahasa Arab di Molenvliet West

Di kawasan Molenvliet West terdapat sebuah jalan dan sungai.

Hotel des Indes di Molenvliet
Foto: Arsip Nasional
Hotel des Indes di Molenvliet

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di kawasan Molenvliet West terdapat sebuah jalan dan sungai. Setiap pagi murid-murid dibawa keluar oleh Syekh Surkati. Pada masa itu, air sungai sangat bersih dan pohon-pohon rindang bertengger di pinggir jalan.

Di sepanjang sungai tersebut banyak kincir angin dan orang-orang yang sedang mencuci baju. Mereka adalah para pekerja yang dipekerjakan oleh orang Cina yang memiliki usaha penatu. Sementara itu, di sepanjang jalan terdapat banyak kafe dan hotel.

"Itu sebabnya kawasan tersebut dinamai Molenvliet, molen artinya kincir dan vliet artinya aliran jadi artinya di sepanjang aliran sungai banyak kincir seperti di Belanda," kata

Ketua Pusat Dokumentasi (Pusdok) dan Kajian al-Irsyad al-Islamiyah Bogor, Abdullah Abubakar Batarfie

Kemudian, Syekh Surkati memperkenalkan objekobjek yang dilihat murid-murid dalam bahasa Arab. Dengan metode seperti itu, murid-muridnya pun mahir bahasa Arab. Penguasaan bahasa Arab memang sangat dite kan kan oleh Syekh Surkati sebab kunci mempelajari Alquran dan Hadis adalah bahasa Arab.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement