Rabu 10 Jul 2019 16:30 WIB

Emil Usulkan Biaya Hidup Lansia Digratiskan

Emil menyarankan dibuat Perda agar kehidupan lansia maksimal.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Gita Amanda
Gubernur Jabar Ridwan Kamil.
Foto: Humas Jabar
Gubernur Jabar Ridwan Kamil.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil, mengusulkan agar biaya hidup lanjut usia (Lansia) untuk digratiskan. Ridwan Kamil, menitipkan hal tersebut pada Menteri Sosial Menteri Sosial Agus Gumiwang.

"Saya ingin meningkatkan indeks kebahagiaan lansia. Jangan sampai orang tua di Jabar sedih, sebab semua kebijakan gubernur kepada lansia. Ini, adalah refleksi saya kepada ibu saya yang masih hidup," ujar Emil kepada acara peringatan Hari Lanjut Usia (HLUN) 2019 di Bandung, Rabu (10/7).

Baca Juga

Menurut Emil, program untuk lansia di Jabar salah satunya, adalah program Minggu Lansia. Setiap akhir pekan, mereka berkumpul karena ingin ada teman mengobrol dan diskusi agar tak dalam mau kesendirian.

"Nantinya relawan anak muda kita atur bersilaturahim pada lansia yang kesepian, ajak piknik, atau ajakin ngobrol," katanya.

Selain itu, kata dia, ada program Lansia Kembali ke Sekolah untuk mengajar sebagai guru tamu. Karena, lansia ini banyak mantan pejabat, seniman, dan orang pintar.

"Sayang kalau ilmunya tak tertransfer kepada generasi anak," katanya.

Oleh karena itu, kata dia, harus dibuat Perda agar kehidupan lansia maksimal. Termasuk, menghitung menggratiskan subsidi biaya kesehatan dan piknik. 

Menurut Emil, dirinya juga membangun Taman Lansia dan membuat persiapan pesantren kilat untuk lansia. Konsepnya, Lansia pindah ke desa, menginap di sana, dan di pesantren. Jadi, Lansia bisa mendekati akan alam. Lokasinya, sudah disiapkan di Kabupaten Bandung Barat (KBB).

"Saya akan bilang yes! Semua untuk Lansia. Sebab, ini juga investasi saya juga nanti menjadi lansia di Jabar," katanya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement