Senin 16 Dec 2019 21:01 WIB

Manusia Suci

.

Rasulullah
Foto: Pixabay
Rasulullah

Tiap malam, kau tenggelam

Dalam tangis, harap dan takut

Akankah semua umat akan ikut

Tunduk, taat dengan patut

Jiwa suci terpantul dalam diri

Sang Kuasa pun mengakui

Ikut shalawat dengan malaikat

Beri pesan pada umat

Pergimu, membawa pilu

Semua terpukul sendu

Akankah wasiatmu tergenggam selalu

Satu rel taat, menuju negeri akhirat

Kusadari, masaku jauh darimu

Namun, kau kurindu selalu

Berlelah, dalam taat

Berpeluh, dalam sabar

Akankah bersama dalam Kautsar?

Bertetangga di atas sinar

Tangerang, Desember 2019

Pengirim: Aniyatul Ain, Seorang pendiam, yang selalu “berteriak” dalam diam.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement