Senin 15 Jul 2019 03:44 WIB

Everton Soares Jadi Buruan Klub-Klub Eropa

Everton Soares tampil apik saat membela Brasil di Copa America 2019.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Bayu Hermawan
Everton Soares (kanan).
Foto: EPA/SILVIO AVILA
Everton Soares (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, PORTO ALEGRE -- Penampilan apik Everton Soares di ajang Copa America 2019, membuat namanya kini menjadi incaran sejumlah klub Eropa. Mulai dari duo klub asal Manchester, Bayern Muenchen, AC Milan, hingga Arsenal disebut-sebut berminat merekrut gelandang serang berusia 23 tahun tersebut.

Everton merupakan pencetak gol pembuka kemenangan Brasil kala mengandaskan Peru, 3-1, di partai final Copa America 2019, awal bulan ini. Selain berhasil mempersembahkan titel Copa America buat Brasil, Everton juga mengakhiri turnamen internasional paling bergengsi di Amerika Selatan itu sebagai top skorer, dengan catatan tiga gol. Everton berbagi tempat dengan penyerang Peru, Paulo Guerrero, yang juga mencetak gol.

Baca Juga

Penampilan impresif inilah yang akhirnya membuat sejumlah klub Eropa tertarik merekrut Everton dari Gremio tersebut. Pengoleksi 10 caps buat timnas Brasil itu pun mengaku sudah mendapatkan tawaran untuk memperkuat klub lain. Bahkan, Everton tidak bisa menjamin dirinya bisa tetap memperkuat Gremio di laga lanjutan Liga Brasil, tengah pekan ini.

''Saya sudah mendapatkan tawaran, tapi saya tidak bisa menyebutkan klub mana saja. Sama halnya, saya tidak bisa menjamin, saya akan tetap bermain buat Gremio pada laga berikutnya. Kami masih akan menunggu,'' ujar Everton kepada Radio Gernal seperti dikutip Manchester Evening News, Ahad (15/7).

Sebelumnya, nama Everton memang santer diberitakan menjadi pemain buruan Manchester City dan Manchester United. Namun, bukan hanya duo Manchester itu hanya disebut-sebut tertarik meminang Everton. Seperti dilansir Globoesporte, Direktur Arsenal, Edu, dilaporkan telah melakukan komunikasi dengan agen dari Everton.

Bahkan, sosok yang baru menjabat sebagai Direktur Teknik Arsenal itu juga dikabarkan tengah bersiap menghubungi Gremio, sebagai pemilik Everton. Kabarnya, Gremio baru mau melepas Everton dengan nilai transfer tidak kurang dari 40 juta euro.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement