REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Headline (HL) foto di koran Republika edisi Senin (16/7) mendadak viral di jagat dunia maya. Foto itu menunjukkan siswa Sekolah Dasar (SD) yang sedang mengikuti upacara hari pertama masuk sekolah.
Akun Twitter @giewahyudi pertama kali memposting HL Republika. Gie Wahyudi kemudian memperbesar foto HL tersebut. Dia membuat narasi anatara anak dan Ayah. Dia membuat narasi antara anak dan Ayah. "Bapak : Anak papa hebat ya. Hari pertama sekolah langsung masuk koran. Anak: Yang bener, Pa? Bapak : *sodorin koran* zoom in," tulisnya.
Dari sekian banyak siswa, terdapat siswa yang menjadi sorotan. Siswa itu, nampak terlihat memejamkan mata saat sedang berbaris dan memberikan hormat. Foto itu kemudian dibanjiri komentar.
"Yang bikin heran tu kenapa siswa lainnya pun kompak, barisnya jauhin dia semua tuh. Jarak barisan antara dia dengan teman depan dan belakangnya paling lebar tuh," tulis salah satu akun @aditya_kaizen08.
"Gedenya sukses pasti lu de de," tulis akun @PrasetyoAN_. Siswa lain yang terlihat memiliki wajah menggemaskan juga tak luput menjadi sorotan. Dengan memperbesar foto itu, nitizen mengungkapkan kekagumannya. "Aku akan terus melirikmu dengan sinar cinta ultravioletku meski kau tak tau," tulis akun @hairhmwt. "Idola anak anak satu sekolahan," tulis akun @katanyamega menimpal.
Hingga kini, postingan @giewahyudi telah di-retweet sebanyak 12 ribu dan disukai sekitar delapan ribu pengguna Twitter. Selain di Twitter, HL foto Republika juga ramai diperbincangkan di Facebook.
Melalui halaman Facebook Kementrian Humor Indonesia, HL itu telah disukai sebanyak 1,7 ribu pengguna Facebook. "Baru hari pertama sekolah udah jadi meme. Meme lord masa depan ini....Kiriman Luis W," tulis Kementrian Humor Indonesia. N Nugroho Habibi