Jumat 19 Jul 2019 19:13 WIB

Dinsos DKI: Penampungan Pencari Suaka Mungkin Diperpanjang

Menurut Kepala Dinsos DKI ada kemungkinan bantuan penampungan diperpanjang

Red: Christiyaningsih
  Kondisi pengungsi para pencari suaka di dalam gedung, tidur dengan beralaskan karpet, Selasa (16/7/2019).
Foto: Republika/Mabrurah
Kondisi pengungsi para pencari suaka di dalam gedung, tidur dengan beralaskan karpet, Selasa (16/7/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kepala Dinas Sosial (Dinsos) DKI Jakarta Irmansyah mengatakan Dinsos masih memberikan bantuan untuk para pencari suaka. Selama ini mereka tinggal di tempat penampungan sementara di gedung eks Kodim, Kalideres, Jakarta Barat. Menurutnya ada kemungkinan bantuan penampungan diperpanjang.

"Kemungkinan bantuan penampungan diperpanjang. Kami mempersiapkan untuk hal itu," kata dia di lokasi, Jumat (19/7).

Baca Juga

Sebelumnya, bantuan untuk para pencari suaka itu direncanakan hanya diberikan selama 10 hari yakni hingga Ahad (21/7). "Sebetulnya bukan dikasih tempat 10 hari terus disuruh keluar. Tapi kami dari Dinsos mendapat arahan dari gubernur, sekda, untuk sementara memfasilitasi 10 hari," jelasnya.

Selama 10 hari tersebut, Dinsos DKI Jakarta terus berkoordinasi dengan Komisi Tinggi PBB untuk Pengungsi (UNHCR), pemerintah pusat, hingga staf kepresidenan. Ia menyebut pemerintah pusat telah memahami situasi yang tengah terjadi ini.