Senin 22 Jul 2019 06:49 WIB

Indra Sjafri Masukkan 5 Pemain Senior untuk SEA Games 2019

Para pemain senior itu adalah pesepak bola terbaik yang bermain reguler di Liga 1.

Pelatih Timnas U-23 Indra Sjafri (tengah) memimpin pemusatan latihan (TC) di Stadion Madya, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Ahad (21/7/2019).
Foto: Antara/M Risyal Hidayat
Pelatih Timnas U-23 Indra Sjafri (tengah) memimpin pemusatan latihan (TC) di Stadion Madya, Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Ahad (21/7/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tim nasional (timnas) U-23 Indonesia Indra Sjafri akan memasukkan nama lima pemain senior yang usianya di atas 22 tahun. Lima pemain itu untuk memperkuat timnas yang akan tampil di SEA Games 2019.

"Nama mereka dimasukkan ke pendaftaran entry by name 40 nama pemain pada tanggal 2 September 2019," ujar Indra di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad (21/7) malam.

Pria asal Sumatra Barat itu menyatakan, para pemain senior itu adalah pesepak bola terbaik yang bermain reguler di Liga 1 Indonesia. Beberapa di antaranya, Indra menegaskan, bisa saja pemain naturalisasi langganan timnas Indonesia seperti Alberto 'Beto' Goncalves. "Kalau sudah dinaturalisasi, artinya mereka WNI. Beto itu WNI. Diskriminasi, dong, kalau saya tidak memanggil dia. Yang saya tidak mau itu, ketika saya menanggungjawabi tim, saya meminta pemain untuk dinaturalisasi," jelas dia.

Sementara terkait slot posisi para pemain senior yang didaftarkan, pelatih yang membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 tahun 2013 dan Piala AFF U-22 tahun 2019 itu membuka peluang untuk mengisi semua sektor mulai dari depan hingga belakang.

Indra Sjafri sedang dalam pencarian 40 pemain yang akan didaftarkan (entry by name) pada tanggal 2 September 2019 ke panitia SEA Games 2019. Untuk sepak bola putra SEA Games 2019, setiap negara harus diwakili oleh tim nasional U-22.

Nantinya, jumlah 40 pemain akan dikerucutkan setengahnya menjadi 20 nama. Inilah skuat inti yang berlaga di pesta olahraga se-Asia Tengara tersebut.

Setiap tim dipersilakan untuk memasukkan dua pemain senior yang usianya di atas 22 tahun di skuat inti. Laga sepak bola putra akan berlangsung di Stadon Rizal Memorial, Manila, Filipina. Sementara, sepak bola putri berlangsung di Stadion Binan, Laguna.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 15 10 4 1 20 10 34
2 Persib Bandung Persib Bandung 14 9 5 0 25 15 32
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 15 7 5 3 22 13 26
4 Persija Persija 15 7 4 4 21 6 25
5 Bali United Bali United 14 7 3 4 21 8 24
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement