Selasa 23 Jul 2019 00:02 WIB

Di Daerah Ini, Semua Anggota DPRD Terpilih adalah Laki-Laki

Ada anggapan politik tabu bagi kaum hawa.

Ilustrasi pemilihan umum (Pemilu)
Foto: ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Ilustrasi pemilihan umum (Pemilu)

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG ARO -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat, menetapkan 25 calon terpilih anggota DPRD hasil pemilu 2019. Tak ada keterwakilan perempuan dari seluruh calon terpilih.

Ketua KPU Kabupaten Solok Selatan Nila Puspita di Padang Aro, Senin, mengatakan bahwa tidak adanya perempuan yang menjadi anggota DPRD karena masih ada anggapan politik itu satu hal yang tabu bagi kaum hawa.

Baca Juga

"Selain itu pendidikan politik dan tidak adanya pengaderan dari partai politik terhadap wanita juga bisa menjadi kendalanya," ujarnya.

Saat Pemilu 17 April 2019, katanya, perempuan tidak ada yang mendapat nomor urut pertama dan paling tinggi hanya nomor urut tiga. Ia berharap ke depan ada pengaderan, khusus dari parpol terhadap perempuan, sehingga mereka juga bisa bersaing.

"Perempuan bukan pelengkap dalam politik, melainkan penentu. Apabila saat pencalonan kuota perempuan kurang dari 30 persen, pencalonan gagal," katanya.

KPU Kabupaten Solok Selatan melakukan penetapan perolehan kursi partai politik dan calon terpilih anggota DPRD setempat setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menyampaikan Buku Registrasi Perkara Konstitusi (BPRK).

BPRK disampaikan oleh MK ke KPU RI pada 16 Juli, kemudian diterima oleh KPU Solok Selatan pada 17 Juli yang isinya menyatakan hasil Pemilu Anggota DPRD Kabupaten Solok Selatan tidak ada yang berperkara di MK.

Rapat penetapan 25 calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Solok Selatan dipimpin oleh Ketua KPU Nila Nila Puspita.

Penetapan hasil Pemilu 2019 dengan perolehan kursi Partai Golkar, Gerindra, dan PAN masing-masing empat kursi, PKS dan NasDem masing-masing tiga kursi.

Selanjutnya, PKB dan Demokrat masing-masing dua kursi, serta Berkarya, PPP, dan PBB masing-masing mendapatkan satu kursi.

Partai penguasa PDI perjuangan sudah dua periode tidak mendapat kursi di Solok Selatan. Begitu pula, Garuda, Perindo, PSI, dan Hanura juga tidak mendapatkan kursi di DPRD.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement