Selasa 23 Jul 2019 20:08 WIB

Kyuhyun 'Super Junior' dan Apink Siap Tampil di Tangerang

Kyuhyun dan girlband Apink dipastikan mengisi Super K-pop Festival (SKF) 2019.

Rep: Iit Septiyaningsih/ Red: Yudha Manggala P Putra
Kyuhyun Super Junior
Kyuhyun Super Junior

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Personil termuda grup Super junior yaitu Kyuhyun, dipastikan datang ke Indonesia pada acara Super K-pop Festival (SKF) 2019, September mendatang. Ia menjadi salah satu pengisi acara yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang.

Tak hanya Kyuhyun, girl group Apink juga dikonfirmasi bakal mengisi acara tersebut. Keduanya menjadi artis pertama yang diumumkan tampil di SKF 2019.

Pengelola acara Three Angles menyebutkan, nantinya ada 10 artis yang mengisi gelaran itu. Hanya saja akan diumumkan secara bertahap hingga 6 Agustus.

"Setelah mengumumkan Kyuhyun Super Junior, akan banyak artis lain yang akan datang. Kami terus memperbaruinya lewat akun Instagram resmi kami," ujar CEO NK Mulsan sekaligus penyelenggara SKF Kim Sun Gon dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa, (23/7).

Ia yakin semua penyanyi yang hadir sudah sangat dinantikan para penggemar musik Korea di Indonesia. "Kami berharap festival ini jadi festival K-pop terbesar di Indonesia," tuturnya.

Melalui sebuah video yang diunduh penyelenggara di Instagram, Kyuhyun pun menyapa para penggemarnya di Tanah Air. Pria kelahiran 1988 itu mengaku ingin segera bertemu penggemar di Indonesia.

"Pada kali ini saya akan datang sebagai penyanyi solo. Sebelumnya waktu Super Junior tampil (di Indonesia) saya tidak dapat datang. Maka sekarang saya bisa datang bertemu kalian," ujar dia.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement