REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Secara resmi induk sepak bola Indonesia, PSSI, memutuskan untuk menunda pelaksanaan partai leg kedua final Piala Indonesia 2019 antara tuan rumah PSM Makassar dan Persija Jakarta. Faktor keamanan dan kenyamanan jadi alasan penundaan partai final itu.
Awalnya, laga ini akan diselenggarakan di Stadion Andi Mattalatta, Matoanging, Makassar, Ahad (28/7) sore WIB. "Atas pertimbangan aspek keamanan dan kenyamanan, PSSI menunda pelaksanaan pertandingan final Piala Indonesia 2018/2019 leg kedua antara PSM Makassar melawan Persija Jakarta," ujar Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, dalam suratnya yang beredar di kalangan wartawan, Ahad (28/7).
Lanjut Tisha, pihaknya akan segera memutuskan waktu dan tempat pelaksanaan pertandingan final kedua secepatnya. Oleh karena itu, PSSI juga mengajak suporter kedua tim untuk selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dan fairplay. "Keamanan dan kenyamanan pertandingan menjadi tanggung jawab kita bersama," kata dia.
Sebelumnya, bus pemain Persija Jakarta mendapat lemparan batu dari oknum suporter tuan rumah setelah selesai menjalani official training di Stadion Andi Mattalatta pada Sabtu (27/7). Padahal saat itu bus tim tamu telah dikawal aparat TNI dan Polri. Banyaknya jumlah massa membuat petugas tampak kesulitan mengamankan situasi yang ada.
Akibat lemparan tersebut, bus yang ditumpangi rombongan Persija rusak. Kaca jendela bus yang ditumpangi oleh tim Persija pecah akibat terkena lemparan.
Sementara pada partai final pertama, Persija Jakarta unggul 1-0 atas PSM. Pertandingan pertama digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada 21 Juli 2019.