Senin 29 Jul 2019 07:25 WIB

Cuaca Jakarta Diprakirakan Cerah Sejak Siang

Pagi ini wilayah Jakarta diprakirakan BMKG akan berawan.

Jakarta.
Foto: Antara
Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cuaca di lima wilayah kota dan satu kabupaten DKI Jakarta diprakirakan cerah mulai Senin (29/7) siang. Laman resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca Jakarta akan cerah hingga malam hari.

Sementara pada pagi harinya, prakiraan cuaca di lima wilayah kota cerah berawan. Sedangkan di kabupaten Kepulauan Seribu berawan.

Baca Juga

Di Jakarta Barat, suhu pada siang hari akan mencapai 34 derajat Celcius sementara malam hari 27 derajat Celcius dengan kelembapan 50-90 persen. Untuk Jakarta Pusat, suhu siang hari mencapai 33 derajat Celcius dan 27 derajat Celcius pada malam harinya, dengan kelembapan 70-90 persen.

Sementara Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprediksi sama-sama mempunyai suhu siang hari 34 derajat Celcius dan malam hari 27 derajat Celcius dengan kelembapan 55-85 persen.

Jakarta Utara akan sedikit lebih rendah suhu di siang hari yaitu 32 derajat Celcius dan malamnya 27 derajat Celcius dengan kelembapan 70-90 persen.

Sedangkan di Kepulauan Seribu, suhu siang dan malam relatif sama yaitu 28 derajat Celcius dengan kelembapan 75-90 persen.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement