Jumat 02 Aug 2019 16:14 WIB

Upaya City Kejar Cancelo Masih Temui Jalan Buntu

City dan Juve masih belum sepakat soal nilai transfer dari Cancelo.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Joao Cancelo (kanan) berfoto dengan fan Juventus.
Foto: EPA-EFE/Alessandro Di Marco
Joao Cancelo (kanan) berfoto dengan fan Juventus.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester City terus mengejar Joao Cancelo. Namun sampai saat ini masih belum menemui titik terang apakah Juventus bersedia melepasnya atau tidak.

Bahkan, Juventus menolak tambahan pemain full-back lainnya, Danilo, sebagai bagian dari negosiasi. Dikutip dari Football-italia, Jumat (2/8), kedua klub masih belum sepakat soal nilai transfer dari dua pemain dan harga di pasaran. Manchester City menganggap Danilo bernilai 30 juta euro dan Cancelo di bawah 60 juta euro.

Di sisi lain, Juve menginginkan 70 juta euro dari pemain internasional Portugal tersebut dan menakar harga Danilo sebesar 25 juta euro. Itu artinya ada selisih yang cukup jauh dari kedua belah pihak. Masalah lainnya adalah gaji Danilo sebesar 5,5 juta eurio per tahun.

Manchester City memang tidak terlalu agresif dalam bursa transfer musim panas kali ini. Sampai saat ini, the Citizens baru mendapatkan Rodri yang dibeli dari Atletico Madrid. Meskipun ada beberapa pemain yang dikabarkan jadi target juara bertahan Liga Inggris tersebut, tapi sampai saat ini baru sebatas rumor.

Belum lagi, Leroy Sane saat ini masih terus digoda oleh Bayern Muenchen. Walaupun City bersikeras untuk mempertahankan pemain internasional Jerman tersebut. Bahkan City membanderol Sane dengan harga fantastis dan berpotensi memecahan rekor pemain termahal di dunia.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement