REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan mengantisipasi ketajaman penyerang Persela Lamongan Alex Goncalves saat kedua tim beradu pada laga pekan ke-13 kompetisi Liga 1 2019. Persela akan menjamu Persib di Stadion Surajaya, Lamongan, Kamis (8/8).
"Ada pemain kunci di tim lawan tentunya jadi perhatian lebih bagi kami. Kalaupun misalnya mereka punya pemain yang mengisi top skorer itu (Goncalves), menjadi tugas pemain kami untuk mengantisiapsi pergerakan yang mereka lakukan," kata pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya, Rabu (7/8).
Alex Goncalves merupakan andalan Persela di lini depan. Meskipun Laskar Joko Tingkir menempati posisi 15 klasemen, Goncalves bisa menjaga konsistensi. Penyerang asal Brasil itu sudah menyumbang 10 gol dari 11 laga Persela sejauh ini.
Selain itu, Persib juga memperhitungkan faktor kandang. Persela selalu tampil dengan energi lebih besar jika berlaga di hadapan ribuan pendukungnya.
"Kami sudah cukup tahu bagaimana Persela di kandang. Tentunya ini menjadi catatan kami untuk dipelajari dan persiapkan untuk pertandingan besok," kata Yaya.
Yaya mengatakan, Persib siap tempur menghadapi Persela, meskipun terkendala singkatnya masa pemulihan. Persib baru meladeni Barito Putera pada 4 Agustus lalu, sementara Persela terakhir kali bermain pada 29 Juli.
"Masa pemulihan kami dibandingkan Persela yang tidak jadi bertanding tentu berbeda. Kami sudah punya rencana dan program bagaimana menyiapkan tim melawan Persela," kata Yaya.
Saat ini Persib berada di posisi 12 klasemen sementara Liga 1 dengan 13 poin. Persib menelan hasil buruk dengan tiga kekalahan beruntun. Untuk itu, Persib menargetkan kemenangan agar memperbaiki posisinya sekaligus menghapus sejumlah kritikan ke tubuh Maung Bandung.
Yaya mengatakan, para pemain sudah berjanji untuk meraih kemenangan dalam pertandingan ini. "Poin penting buat kami adalah selalu berusaha di setiap pertandingan," kata Yaya.