Kamis 08 Aug 2019 10:36 WIB

Produk Sukuk Tabungan ST005 Mulai Ditawarkan, Berminat Beli?

Kupon minimum yang ditawarkan untuk Sukuk Tabungan ST-005 sebesar 7,40 persen.

Rep: Adinda Pryanka/ Red: Nidia Zuraya
Karyawan Bank Mandiri Syariah memberikan informasi kepada nasabah mengenai informasi Sukuk Tabungan Seri ST003 melalui website Mandiri Syariah di Jakarta, Kamis (7/1).
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Karyawan Bank Mandiri Syariah memberikan informasi kepada nasabah mengenai informasi Sukuk Tabungan Seri ST003 melalui website Mandiri Syariah di Jakarta, Kamis (7/1).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah melalui Kementerian Keuangan resmi menjual instrumen surat berharga syariah negara (SBSN) ritel kepada investor individu secara daring (e-SBN), yaitu instrumen Sukuk Negara Tabungan seri ST-005, Kamis (8/8). Kupon minimum yang ditawarkan sebesar 7,40 persen dengan spread tetap terhadap suku bunga acuan sebanyak 1,65 persen atau 165 bps.

Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Luky Alfirman menuturkan, penerbitan Sukuk Negara Tabungan dilakukan untuk memperkuat basis investor domestik, termasuk ritel atau individu. "Sekaligus menyediakan alternatif investasi dan mendukung terwujudnya keuangan inklusif serta memenuhi sebagian pembiayaan APBN 2019," ujarnya dalam peresmian masa penawaran ST-005 di gedung Kemenkeu, Jakarta.

Baca Juga

ST005 bersifat tanpa warkat, tidak dapat diperdagangkan (non-tradable) dan tidak dapat dilikuidasi/dicairkan sampai dengan jatuh tempo kecuali pada periode early redemption. Rentang nominal pemesanan untuk ST-005 adalah Rp 1 juta hingga Rp 3 miliar dengan masa penawaran hingga Rabu (21/8).

Untuk periode pertama (yang akan dibayar pada 10 Oktober 2019 dan 10 November 2019) berlaku kupon sebesar 7,40 persen per annum dan BI 7 days reverse repo rate pada saat penetapan sebesar 5,75 persen per annum ditambah spread yang ditetapkan sebesar 165 bps. Tingkat imbalan/kupon berikutnya akan disesuaikan setiap tiga bulan pada tanggal penyesuaian imbalan sampai dengan jatuh tempo.

Proses pemesanan pembelian ST005 secara daring dilakukan melalui empat tahap. Pertama, registrasi/pendaftaran, kemudian pemesanan, pembayaran dan setelmen.

Pemesanan pembelian disampaikan melalui sistem elektronik yang disediakan 22 Mitra Distribusi (midis) yang memiliki interface dengan sistem e-SBN. Sebelum melakukan pemesanan pembelian, setiap calon investor kiranya telah memahami Memorandum Informasi ST-005 yang dirilis pada tanggal 8 Agustus 2019.

Sebelumnya, hasil penjualan Sukuk Tabungan seri ST-004 pada Jumat, (24/5) mencapai Rp 2,63 triliun. Jumlah investornya mencapai 12.528 orang dengan rata-rata volume pemesanan per investor dalam seri ST-004 ini sebesar Rp 210 juta.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement