Jumat 09 Aug 2019 04:50 WIB

Marko Simic Sebut Kekeluargaan Persija Sumber Motivasi

Marko Simic mengatakan motivasi terbesar untuk bangkit adalah keluarga di Persija.

Pemain Persija Jakarta Marko Simic melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persib Bandung pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Rabu (10/7/2019).
Foto: Yogi Ardhi/Republika
Pemain Persija Jakarta Marko Simic melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persib Bandung pada pertandingan Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Rabu (10/7/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyerang klub Persija Jakarta Marko Simic menyebut, kekeluargaan di timnya menjadi sumber motivasi untuk menjadi lebih baik di Liga 1 Indonesia 2019.

"Motivasi terbesar kami adalah keluarga di sini, di mana kami menemukan kekuatan untuk bangkit bersama," ujar Simic di Jakarta, Kamis (8/8).

Bagi Simic, Persija lebih dari sebuah klub karena semua yang di dalamnya memiliki kedekatan, termasuk dengan suporter The Jakmania. The Jakmania, lanjut dia, menjadi elemen terpenting dari semuanya

"The Jakmania itu nomor satu," tutur pemain asal Kroasia tersebut.

Persija saat ini tengah menjalani tren negatif. Mereka gagal merebut juara Piala Indonesia 2018-2019 setelah dikalahkan PSM Makassar di final.

Selain itu, Macan Kemayoran terpuruk di Liga 1 Indonesia 2019. Juara Liga 1 Indonesia 2018 itu menduduki peringkat ke-17 klasemen sementara setelah hanya mengumpulkan tujuh poin dari delapan pertandingan.

Untuk memperbaiki posisinya, skuat berjuluk Macan Kemayoran bertekad untuk menaklukkan Bhayangkara FC dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia 2019 pada Sabtu (10/8) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 15.30 WIB.

Bhayangkara sendiri sekarang berada di posisi ketujuh klasemen Liga 1 2019.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement