REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), Michael R Pompeo mengucapkan selamat hari raya Idul Adha kepada umat Muslim di seluruh dunia dalam pernyataan pers yang dikeluarkan Departemen Luar Negeri AS dan diterima di Jakarta, Senin.
"Susan dan saya menyampaikan salam hangat kepada umat Muslim di seluruh dunia yang merayakan Idul Adha, mulai dari teman dan sekutu hingga kolega Muslim kami di Departemen Luar Negeri AS," kata Menlu AS Mike Pompeo, sekaligus menyebut ucapan tersebut atas nama istrinya, Susan.
Idul Adha menandai berakhirnya ibadah haji, yakni ketika jutaan Muslim dari seluruh dunia melakukan ziarah ke MAkkah dan merenungkan pengorbanan dan kesetiaan Nabi Ibrahim AS kepada Allah SWT.
Menurut Menlu AS, Idul Adha merupakan suatu perayaan untuk berbagi bingkisan, beramal dan persahabatan.
"Ibadah haji juga merupakan pengingat akan komitmen bersama kami untuk menjunjung tinggi hak semua individu untuk secara bebas menjalankan ibadah keagamaan," ujar Pompeo.
"Untuk jutaan jamaah haji yang akan kembali ke rumah, termasuk ribuan Muslim Amerika, saya berharap Anda menikmati perjalanan yang aman. Selamat berhari raya," lanjutnya.