Senin 12 Aug 2019 14:38 WIB

Paul Pogba Masih Ragu Bertahan di Manchester United

Pogba menyatakan, masih membuka kemungkinan untuk hengkang ke klub lain.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
 Paul Pogba (kanan) berduel dengan Mateo Kovacic (kiri)  pada laga liga Inggris antara Manchester United melawan Chelsea di Stadion Old Trafford, Manchester, Ahad (11/8) waktu setempat.
Foto: Dave Thompson/AP
Paul Pogba (kanan) berduel dengan Mateo Kovacic (kiri) pada laga liga Inggris antara Manchester United melawan Chelsea di Stadion Old Trafford, Manchester, Ahad (11/8) waktu setempat.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba, ternyata masih ragu untuk bertahan di MU pada bursa transfer musim panas kali ini. Kendati telah memperkuat MU di laga perdana Liga Primer Inggris akhir pekan lalu, tapi masih ada tanda tanya besar terkait kelanjutan kiprahnya bersama skuat Iblis Merah.

Sebelumnya, setelah tiga musim memperkuat MU, Pogba memang sempat mengungkapkan niatnya untuk mencari tantangan baru dan mengakhiri kiprah bersama United. Tidak hanya itu, agen Pogba, Mino Raiola, pun sempat menyebut, semua pihak di United telah mengetahui keinginan Pogba untuk bisa hengkang dari Stadion Old Trafford.

Baca Juga

Pernyatan-pernyataan ini kian menajamkan rumor kepergian Pogba pada bursa transfer musim panas kali ini. Namun, manajemen Iblis Merah tetap bersikukuh untuk mempertahankan Pogba dan dikabarkan sempat menolak berbagai tawaran klub besar Eropa, termasuk pinangan dari Real Madrid, yang telah menyodorkan nilai transfer sebesar 27,6 juta poundsterling ditambah James Rodriguez.

Pogba akhirnya tetap bertahan di United, setidaknya hingga bursa transfer Liga Primer Inggris ditutup pada pertengahan pekan lalu. Namun, kesempatan Pogba untuk bisa meninggalkan United sebenarnya masih terbuka lebar. Pasalnya, bursa transfer pemain di sepak bola Eropa baru akan resmi ditutup pada 2 September mendatang. Selama periode tersebut, tim-tim asal Inggris masih diperbolehkan melepas pemain ke klub lain.

Pogba pun menyatakan, masih membuka kemungkinan untuk hengkang ke klub lain. ''Saya sadar dengan apa yang telah terjadi belakangan dan telah saya katakan. Hanya waktu yang akan bisa menjawabnya. Kami masih berada dalam situasi tanda tanya besar (soal kelanjutan kiprah di United),'' ujar Pogba kepada RMC seperti dikutip Sky Sports, Senin (12/8).

Kendati masih ragu untuk bertahan di United, tapi Pogba menegaskan akan tetap bersikap profesional dengan memberikan performa terbaik di atas lapangan. Tekad ini dibuktikan eks gelandang Juventus itu saat menyumbangkan dua assist di laga perdana United di pentas Liga Primer Inggris, ketika membungkam Chelsea, 4-0, Ahad (11/8) malam WIB.

''Saya selalu senang saat bermain sepak bola. Saya melakukan apa yang saya suka, sekaligus menjadi pekerjaan saya. Saya akan tetap berusaha tampil maksimal saat diturunkan. Saat ini, saya bersama Manchester United. Saya selalu ingin meraih kemenangan di setiap laga dan memberikan yang terbaik saat di atas lapangan,'' ujar Pogba menegaskan.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement