Selasa 13 Aug 2019 23:58 WIB

Anies akan Gelar Upacara Kemerdekaan di Pulau Reklamasi

Para peserta upacara diminta hadir dan sudah siap di lokasi pada pukul 07.00 WIB.

Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan meresmikan GOR Rorotan, Jakarta Utara, Senin (29/7).
Foto: Republika/Mimi Kartika
Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan meresmikan GOR Rorotan, Jakarta Utara, Senin (29/7).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta jajaran pemerintah provinsi akan menyelenggarakan upacara peringatan 74 tahun kemerdekaan Indonesia di Pulau D yang merupakan hasil reklamasi Teluk Jakarta. Hal itu sebagaimana yang diinstruksikan oleh Anies melalui Instruksi Gubernur (Ingub) No 71 Tahun 2019 tentang Upacara Pengibaran Bendera dalam Rangka Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019 yang ditandatangani pada Senin (12/8).

“Mengikuti upacara pada Sabtu, 17 Agustus 2019, pukul 07.30 hingga selesai di Kawasan Pantai Maju, Kota Administrasi Jakarta Utara,” tulis Anies dalam Ingub tersebut, Selasa (13/8).

Baca Juga

Para peserta upacara diminta hadir dan sudah siap di lokasi pada pukul 07.00 WIB. Untuk akses menuju Pantai Maju, pihak penyelenggara akan menyiapkan bus yang paling lambat berangkat pada pukul 05.30 WIB.

Sementara itu, dalam Ingub tersebut juga disebutkan bahwa setiap wilayah kota dan kabupaten serta suku dinas diminta menyelenggarakan upacara pada waktu yang sama di tempat masing-masing. mUntuk itu, para wali kota dan bupati serta para pejabat di lingkungan yang dimaksud harus bertindak sebagai inspektur upacara.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement