Jumat 16 Aug 2019 05:55 WIB

Siap Hadapi Athletic Bilbao, Messi?

Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde mengaku tak akan mengambil risiko memainkan Messi

Lionel Messi
Foto: EPA-EFE/Alberto Estevez
Lionel Messi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapten Barcelona, Lionel Messi akan absen pada laga perdana LaLiga menghadapi Athletic Bilbao, Jumat (16/8). Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde mengaku tak akan mengambil risiko memaksakan memainkan Messi pada laga tersebut.

"Kami tak mau mengambil risiko memaksakan pemain yang cedera bertanding, itu termasuk Messi," kata  Valverde.

"Perkembangan kesembuhan cederanya sangat baik, namun kita lihat perkembanganya pada sesi latihan."

Terkait dengan gaya bermain, Valverde mengaku telah melihat perkembangan permainan Barcelona selama kepemimpinannya. "Semua orang punya target. Kita akan berikan yang terbaik. Dalam pertandingan besar anda perlu menaikan level Anda, namun anda harus berpikir bagaimana kondisi pemain," katanya.

"Pertanyaannya adalah bagaimana. Anda menginginkan saya seperti George Clooney, tentu itu sulit. Hal terindah dari sepakbola adalah mencoba meracik tim terbaik dengan gaya bermain yang baik. Dan kami terus mengembangkan permainan," kata dia.

"Kami melalui musim yang hebat, beberapa hasilnya kurang baik, tapi kalau melihat dua tahun lalu kita alami kekalahan empat laga, saya pikir, ketika Barcelona memenangkan trofi kita telah melakukan hal yang benar," ucapnya.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 12 11 0 1 40 29 33
2 Real Madrid Real Madrid 11 7 3 1 21 10 24
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 12 6 5 1 18 11 23
4 Villarreal Villarreal 11 6 3 2 20 1 21
5 Osasuna Osasuna 12 6 3 3 17 1 21
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement