Jumat 23 Aug 2019 05:06 WIB

Warga Bogor Bisa Gelar Akad Nikah Gratis di Mal

Keuntungan menikah di MPP bisa langsung mengurus semua dokumen.

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com

BOGOR, AYOBANDUNG.COM -- Warga Kota Bogor kini bisa melangsungkan prosesi akad nikah di Mal Pelayanan Publik (MPP) Grha Tiyasa Kota Bogor yang berada di Lippo Plaza Keboen Raya. Balai nikah di dalam mal ini bisa dimanfaatkan warga Bogor untuk melangsungkan ucap janji suci sebagai salah satu bentuk pelayanan dari 145 jenis layanan yang ada di MPP Grha Tiyasa.

Pasangan pertama yang melangsungkan pernikahan di mal ini adalah Indri Dwi Lestari dan Dian Sopian. Wali Kota Bogor Bima Arya secara khusus menjadi saksi pernikahan pasangan tersebut.

Raut wajah bahagia terpancar dari pasangan pengantin yang merupakan warga Tegallega, Kecamatan Bogor Tengah itu. Meski mengaku sempat tegang menjelang ijab kabul, keduanya tampak lega ketika sang penghulu, saksi, dan para tamu yang hadir di akad nikah tersebut berteriak sah. Dian dan Indri pun resmi menjadi pasangan suami istri.

Usai memberikan buku nikah kepada kedua mempelai, Bima Arya mengajak mereka ke loket Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor untuk mengurus dokumen perubahan status Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) dan membuat Kartu Keluarga (KK).