Ahad 01 Sep 2019 18:45 WIB

Tingkatan Layanan, Link Net Jalin Kerja Sama dengan Fiber Media Indonesia

Ini akan memperluas dan meningkatkan kualitas jaringan dan layanan di Jabodetabek.

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Tingkatan Layanan, Link Net Jalin Kerja Sama dengan Fiber Media Indonesia. (FOTO: Agus Aryanto)
Tingkatan Layanan, Link Net Jalin Kerja Sama dengan Fiber Media Indonesia. (FOTO: Agus Aryanto)

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta --- PT Link Net Tbk (LINK) dengan brand First Media, salah satu pemain industri penyedia TV Cable dan Fixed Broadband Cable Internet di Indonesia, menjalin kerja sama dengan PT Fiber Media Indonesia yang merupakan penyedia infrastruktur telekomunikasi berbasis fiber optic melalui tiang tumpu. Melalui kerja sama diharapkan akan semakin memperluas dan meningkatkan kualitas jaringan dan layanan First Media di wilayah Jabodetabek.

Simbolis sinergi antara Link Net dengan Fiber Media Indonesia dilaksanakan di Hotel Aryaduta Jakarta, Kamis 29 Agustus 2019, ditandai dengan penukaran cindera mata oleh Marlo Budiman selaku Presiden Direktur & CEO PT Link Net Tbk, dan Budi Aditya selaku Direktur PT Fiber Media Indonesia. Selanjutnya kerjasama tersebut memungkinkan First Media untuk mengakses tiang tumpu dengan jumlah potensi tiang tumpu 140.000 atau sekitar 5.600 km yang tersebar di Jakarta, Bogor Tangerang, Depok dan Bekasi (Jabodetabek). 

Baca Juga: Perluas Jaringan, Link Net Gandeng Anak Usaha Astra

Marlo Budiman mengungkapkan, berbagai kerja sama yang dilakukan First Media dengan mitra penyedia backbone dan infrastruktur telekomunikasi secara berkelanjutan dilakukan untuk semakin memfasilitasi startegi ekspansi kami ke kota-kota besar di Indonesia dan memberikan pertumbuhan yang berkelanjutan. Kerja sama dengan PT Fiber Media Indonesia menyediakan jalur pertumbuhan yang lebih luas di wilayah Jabodetabek, dan memungkinkan layanan First Media lebih mudah dalam menjangkau lebih banyak pelanggan residensial maupun korporasi hingga ke lokasi terdekat dengan pelanggan.