Sabtu 31 Aug 2019 00:14 WIB

Bojan Malisic dan Kenangan Tak Terlupakan Saat Berseragam Persib

Bojan Malisic resmi meninggalkan tim kecintaannya, Persib Bandung

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com

CICENDO, AYOBANDUNG.COM -- Bojan Malisic resmi meninggalkan tim kecintaannya, Persib Bandung, di putaran kedua Liga 1 2019. Meski Bojan sempat mengatakan ingin menghabiskan masa karirnya bersama Persib, namun takdir berkata lain.

AYO BACA : Gelar Perpisahan, Bojan Tersentuh Dukungan Besar Persib dan Bobotoh

Pesepak bola asal Serbia ini harus rela digantikan bek anyar Persib asal Belanda, Nick Kuipers di sektor lini belakang Maung Bandung. Meski begitu, selama satu setengah tahun membela Maung Bandung, Bojan mengaku memiliki banyak momen berharga bersama klub kecintaan bobotoh itu.

AYO BACA : Bojan Malisic Saksikan Laga Persib vs PSS Sebagai Bobotoh

Bahkan salah satu momen yang tak akan dilupakan yakni saat Persib menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). "Salah satu yang paling berkesan dari hidup dan karir saya ialah ketika bertanding melawan Persija. Pasti semua orang ingin punya hal berkesan seperti ini di karirnya dan pasti tidak akan melupakan itu," ungkap Bojan.

Pada laga panas sarat gengsi itu, laga berakhir dramatis lantaran Bojan menjadi penentu kemenangan Maung Bandung. Golnya di menit 90+4 membawa Maung Bandung menang atas rival abadinya, Persija Jakarta dengan skor akhir  3-2.

Bojan juga mengaku, bukan hanya gol yang memiliki kesan luar biasa selama berseragam Persib Bandung. Pemilik nomor punggung empat itu mengaku tak akan melupakan kebersamaan berharganya dengan jajaran pelatih, pemain, staf, dan tentu bobotoh yang banyak memberikan dukungan besar selama membela panji Pangeran Biru.

"Karena selain gol yang didapat, ada kenangan yang indah bersama rekan satu tim dan staf pelatih selama dua tahun ini. Begitu juga terhadap manajemen. Saya punya hubungan yang baik dengan siapapun dan saya senang bisa meninggalkan klub besok dengan cara seperti ini," ujarnya..

AYO BACA : Persib Dibungkam PSM, Robert Alberts Bela Bojan Malisic

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement