Jumat 06 Sep 2019 06:13 WIB

Siswa SMP Muhammadiyah PK Kottabarat Gelar Pemilu Sekolah

Belajar menghargai perbedaan diwujudkan dalam pemilhan di SMP Muhammadiyah

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar

SOLO, JOGLOSEMARNEWS.COM--– Ajak siswa untuk menjaga kebhinekaan dalam berdemokrasi dilakukan SMP Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat Surakarta. Hal ini diwujudkan pada pemilihan ketua Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) di sekolah pada Senin (2/9).

Kegiatan pemilihan tersebut melibatkan kurang lebih 268 siswa kelas tujuh hingga sembilan. Aryanto selaku Humas sekolah menyampaikan bahwa para kandidat yang berjumlah tiga siswa berorasi di hadapan ratusan siswa dengan kostum adat tradisi dari daerah.

Mereka menyampaikan pesan bahwa sebagai bangsa yang berbhineka tunggal ika maka harus mengedepankan persatuan dan kesatuan. “Perbedaan keragaman adat dan tradisi tidak boleh memecahkan persatuan kita sebagai bangsa Indonesia. Itu yang ingin kita sampaikan melalui acara ini,” tutur Aryanto.

Aryanto menambahkan, melalui pelaksanaan Pemilu (Pemilihan Umum) Ketua IPM periode 2019/2020 yang dikemas mirip dengan kegiatan yang dijalankan oleh KPU maka para siswa yang masih remaja tersebut mampu belajar berdemokrasi sejak dini.