Isyana mengaku terlibat langsung dalam pembuatan lagu tersebut. Ia bekerja sama dengan produser lokal, Gerald Situmorang, karena sebelumnya penggarapan lagu Isyana ditangani langsung oleh produser asal Swedia.
Baca Juga: Isyana Sarasvati Terpilih Jadi Coach The Voice Indonesia 2019
“Ini kali pertama aku bekerja langsung dengan produser lokal, ya bedanya meskipun pernah bekerja sama tapi aku tidak ikut terlibat. Kali ini aku senang bisa total dan ikut berperan langsung, kita arrange dan rekaman bersama,” ucap Isyana saat jumpa pers.
Isyana sangat senang karena kali ini ia bebas berekspresi untuk menghasilkan karya. Artis kelahiran Bandung, 02 Mei 1993 ini juga menampilkan sisi lain dari musikalitasnya. Baik dari segi aransemen, lirik, melodi dan sentuhan piano yang khas ala Isyana Sarasvati.
“Aku menciptakan lagu ini mengalir begitu saja secara spontan. Jadi mungkin ada yang merasakan perubahannya dari nuansa dan rasa yang dihasilkan. Ini juga merupakan tahap baru dari proses pendewasaan aku dalam bermusik,” kata Isyana.
BACA JUGA: Cek FASHION & BEAUTY, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.