Jumat 06 Sep 2019 10:55 WIB

Iriana Jokowi dan Mufidah Jusuf Kalla Belanja di Beringharjo

Iriana Jokowi dan Mufidah Jusuf Kalla membeli beberapa baju di Beringharjo

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Esthi Maharani
 Ibu Negara Iriana Jokowi dan Istri Wakil Presiden Jusuf  Kalla, Mufidah Jusuf Kalla mengunjungi kawasan Malioboro yakni Pasar  Beringharjo, Jumat (6/9).
Foto: Republika/Silvy Dian Setiawan
Ibu Negara Iriana Jokowi dan Istri Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mufidah Jusuf Kalla mengunjungi kawasan Malioboro yakni Pasar Beringharjo, Jumat (6/9).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Ibu Negara Iriana Jokowi mengunjungi kawasan Malioboro yakni Pasar Beringharjo, Jumat (6/9). Ia datang bersama Istri Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mufidah Jusuf Kalla. Pantauan Republika, keduanya datang sekitar pukul 09.00 WIB di Pasar Beringharjo. Diketahui, kedatangan keduanya untuk berbelanja di pasar tersebut.

Sebelum sampai di Beringharjo, Iriana dan Mufidah jalan kaki dari Gedung Agung, Yogyakarta, yang letak gedung tidak jauh dari pasar. Mereka jalan kaki bersama rombongan yakni istri dari Kabinet Kerja.

Selama di Beringharjo, Iriana dan Mufidah menghampiri beberapa pedagang. Namun, di sana mereka tidak lama berbelanja. Sekitar pukul 09.30 WIB, keduanya beserta rombongan keluar dari Pasar Beringharjo. Mereka langsung berjalan menuju bus yang telah disiapkan di Jalan Malioboro, tidak jauh dari lokasi Pasar Beringharjo.

Iriana diketahui membeli beberapa kaos dengan motif wayang untuk Jan Ethes. Sementara, Mufidah juga membeli kaos namun dengan motif andong.

"Untuk Ethes biar tahu wayang," kata Iriana saat membeli kaos untuk cucunya kepada pedagang di Pasar Beringharjo.

Setelah dari Beringharjo, keduanya beserta rombongan menuju Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta. Di sana, ia mengikuti sosialisasi antinarkoba.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement