REPUBLIKA.CO.ID, BOYOLALI -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan PT Solo Manufaktur Kreasi pabrik perakitan mobil Esemka yang terletak di Desa Demangan, Kecamatan Sambi, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (6/9).
Direktur PT Solo Manufaktur Kreasi Eddy Wirajaya mengatakan, PT Solo Manufaktur Kreasi merupakan perusahaan swasta nasional yang 100 persen dimiliki oleh swasta.