Kamis 12 Sep 2019 19:09 WIB

Polda Jabar Sebut Speed Gun Perlu DIterapkan di Jalan Tol

Polda Jawa Barat menilai penerapan Speed Gun (radar kecepatan) memang perlu

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM--Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jawa Barat menilai penerapan Speed Gun (radar kecepatan) memang perlu diadakan setelah Kementerian Perhubungan (Kemenhub) juga mendorong hal tersebut untuk menindak pelanggar yang melebihi batas kecepatan di Jalan Tol.

"Ya memang itu (Speed Gun) salah satu rekomendasi kita. Memang harus begitu (diterapkan)," kata Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Jabar, Kompol Efos Satria Wisnuwardana di Bandung, Rabu (11/9/2019).

AYO BACA : Dishub Jabar Ngaku Rutin Razia Truk di Tol Cipularang

Menurutnya Speed Gun perlu diterapkan khususnya di Tol Cipularang sekitar kilometer 90 sampai 100. Karena menurutnya wilayah yang kerap terjadi kecelakaan tersebut kontur jalannya menurun.