Kamis 12 Sep 2019 12:00 WIB

Jari Kaki Ashton Kutcher Patah Saat Gendong Anak

Asthon Kutcher pun menanggap mengajarkan anak tidur sendiri bak olahraga ekstrem.

Rep: Puti Almas/ Red: Reiny Dwinanda
Ashton Kutcher
Foto: EPA
Ashton Kutcher

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES — Aktor asal Amerika Serikat (AS) Ashton Kutcher dan sang istri Milla Kunis selama ini selalu mengajarkan agar kedua anak mereka tidur sendiri. Namun, pada kenyataannya hal itu tidak selalu mudah, bahkan Kutcher mengaku hal itu bisa menjadi sebuah "olahraga yang ekstrem" karena kejadian yang dialaminya beberapa waktu lalu.

Dalam salah satu tayangan Live with Kelly and Ryan, Kutcher yang menjadi bintang tamu mengatakan bahwa jari kakinya pernah patah saat mencoba membawa anak perempuannya, Wyatt, untuk kembali ke tempat tidur. Di suatu malam, putri sulungnya itu tiba-tiba datang ke kamar, meninggalkan kamar tidurnya sendiri.

“Dia (Wyatt) datang ke kamar kami dan saya sering mengangkatnya untuk kembali ke tempat tidurnya sendiri. Namun, suatu ketika saya tidak menyadari bahwa kaki saya seperti terkilir ketika berdiri dan mengangkat dia, dan jari kaki saya terlihat bengkok,” ujar Kutcher dilansir USA Today, Kamis (12/9).

Ketika itu, Kutcher meminta bantuan Kunis untuk membawa Wyatt kembali ke kamarnya. Ia kemudian memeriksa kakinya lebih lanjut dan menyadari kekhawatirannya ternyata terjadi, salah satu jari kaki pria berusia 41 tahun itu telah patah.

"Karena saat itu sudah pukul tiga dini hari. Saya tidak ingin pergi menuju ruang gawat darurat di rumah sakit, sehingga apa yang saya lakukan adalah berlagak seperti aktor Mel Gibson saat sedang berlaga dan seperti merawatnya sendiri,” jelas Kutcher.

Kunis mengatakan bahwa apa yang dilakukan Kutcher di malam itu adalah hal yang paling konyol dan seksi yang pernah dilihatnya selama ini. Ia tidak membayangkan bahwa pria yang dinikahinya sejak Juli 2015 itu mampu merawat jari kakinya yang patah dengan berani, tanpa meminta bantuan medis.

“Memperbaiki jari kakinya dengan sendiri secara mendadak adalah hal terseksi yang pernah kulihat,” kata Kunis.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement