Kamis 12 Sep 2019 15:11 WIB

Dubes Prancis Sampaikan Dukacita untuk Habibie

Kedutaan Besar Prancis mengibarkan bendera setengah tiang.

Ratusan warga sipil yang hendak menyaksikan pemakaman Presiden RI ketiga BJ Habibie harus berdebat dengan Paspamres di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9).
Foto: Republika/Ali Mansur
Ratusan warga sipil yang hendak menyaksikan pemakaman Presiden RI ketiga BJ Habibie harus berdebat dengan Paspamres di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Duta Besar Prancis untuk Indonesia Jean Charles Berthonnet mengenang pertemuannya dengan BJ Habibie setelah menyampaikan belasungkawa atas wafatnya presiden ketiga RI itu di Jakarta, Rabu malam (11/9).

Berthonnet menyampaikan ucapan duka cita dan kenangan pertemuan dengan Habibie tersebut dalam bahasa Inggris melalui akun resmi Twitter @JCBerthonnet yang dipantau Antara, Kamis (12/9).

Baca Juga

"Saya memiliki kesempatan berharga pernah bertemu Presiden #Habibie. Beliau memainkan peran penting dalam transisi Indonesia menuju negara demokrasi," kata dia.

Berthonnet juga menyampaikan rasa kagum kepada BJ Habibie atas jasanya mengembangkan sektor kedirgantaraan Indonesia. "BJ Habibie berjasa pada dunia kedirgantaraan Indonesia, yang mana Airbus jadi salah satu mitra strategisnya," ujarnya.

Kedutaan Besar Prancis mengibarkan bendera setengah tiang untuk menghormati kepergian Habibie, mengikuti penetapan hari berkabung nasional selama tiga hari yang ditetapkan pemerintah Indonesia. BJ Habibie wafat di Jakarta pada usia 83 tahun. Jasadnya dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Kamis siang, bersebelahan dengan pusara istrinya Hasri Ainun Habibie.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement