Senin 16 Sep 2019 18:48 WIB

Denada Mengaku Takut Jarum Suntik

Bukan cuma takut jarum suntik, Denada juga sempat khawatir saat jalani laser wajah.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Reiny Dwinanda
Penampilan Siddarth Slathia dan Denada dalam penutupan Asian Games ke 18 di Stadion Utama Gelota Bung Karno, Jakarta, Ahad(2/9).
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Penampilan Siddarth Slathia dan Denada dalam penutupan Asian Games ke 18 di Stadion Utama Gelota Bung Karno, Jakarta, Ahad(2/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Denada mengaku sebagai orang yang memiliki rasa takut yang cukup tinggi. Ia bahkan merasa khawatir ketika melakukan perawatan laser wajah untuk pertama kalinya.

"Aku memang orangnya takut sama jarum, sama prosedur lain (yang sejenis)," ujar penyanyi ini dalam acara perilisan"Pico Derma Treatment" dari Dermaster Indonesia, di Jakarta, Jumat (13/9).

Meski merasa ketakutan, Denada mencoba memberanikan diri. Ia menganggap kondisi wajahnya kala itu cukup memprihatinkan. Apalagi, dulu dia tidak memerhatikan kesehatan kulit wajah.

Denada mengaku, kulitnya cukup "bandel". Dia sering sekali menemukan jerawat tumbuh dengan mudah dan menimbulkan bekas yang sulit sekali dihilangkan.

Bahkan, pernah suatu waktu, ketika Denada memutuskan untuk menggunakan krim untuk merawat kulitnya, justru hal yang tidak diinginkan terjadi. Kondisi tersebut pun menambah membuat perempuan berusia 40 tahun ini semakin malas mengaplikasikan produk perawatan kulit.

Hingga suatu saat Denada mulai sadar kulit tubuh dan wajahnya semakin memburuk. Dengan segenap keberanian, dia pun mencoba untuk melakukan perawatan. Ia bersyukur hasilnya yang ternyata memuaskannya.

"Sekarang aku jadi suka perawatan dan pakai skin care juga buat menjaga," ujar Denada.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement