Rabu 18 Sep 2019 21:53 WIB

Tragis, Tukang Tambal Ban Ditemukan Tewas di Rumahnya

Tukang tambal ban asal Jateng ditemukan meninggal diperkirakan akibat sakit

Rep: Joglosemar/ Red: Joglosemar
 Kondisi rumah korban dipagari garis polisi. Foto/Wardoyo
Kondisi rumah korban dipagari garis polisi. Foto/Wardoyo

KARANGANYAR, JOGLOSEMARNEWS.COM -- Warga Kismorejo RT 6/7, Dusun Jumog, Desa Jaten digegerkan dengan kondisi salah satu warga setempat yang ditemukan tewas, Rabu (18/9). Korban diketahui bernama Hasan Bisri Pulungan (69 tahun). Pria paruh baya yang diketahui berprofesi sebagai tukang tambal ban dan jualan pertalite itu ditemukan dalam kondisi tewas mengenaskan di ruang tamu rumahnya.

Data yang dihimpun Joglosemarnews.com, penemuan mayat Hasan diketahui pukul 06.00 WIB. Pria yang sehari-hari membuka tambal ban di Jalan Solo-Tawangmangu Jaten itu pertama kali dikatahui oleh salah satu anaknya. Saat ditemukan korban sudah terbujur kaku dan mengeluarkan bau menyengat.

Berdasarkan hasil pemeriksaan dokter Puskesmas Jaten, Hasan Bisri Pulungan, diduga telah meninggal dunia sejak dua hari lalu. Kapolsek Jaten, AKP Lukman,  melalui Kanit Reskrim, Iptu Suwandi mengatakan, sebelum ditemukan meninggal dunia, salah satu anaknya yang benama Bastian Nugroho Pulungan, pada hari Sabtu (18/9) sempat menjenguk ayahnya dan pamit untuk kerja.

Pada hari Senin (16/9), salah satu kerabatnya, Upik Suwarsih,  juga sempat menjenguk dan mengantarkan makanan berupa bubur. Kemudian pada hari Rabu  (18/09/2019), sekitar pukul 06.00 wib, anaknya kembali datang  bermaksud untuk menjenguk korban namun korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.

Meninggalnya Hasan Bisri ini, oleh keluarga lantas dilaporkan kepada aparat kepolisian. Dijelaskan Kanit Reskrim, setelah dilakukan pemeriksaan luar, jasad Hasan Bisri, langsung dibawa ke RSUD Karanganyar sebelum akhirnya dimakamkan oleh pihak keluarga.

“Dari hasil pemeriksaan, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan. Tim dikter juga  menemukan rekam medis dari rumah sakit PKU Muhammadiyah, yang menjelaskan bahwa Hasan Bisri  memiliki riwayat sakit liver,gagal Ginjal dan prostat,” jelas Kanit Reskrim. Wardoyo

 

The post Tragis, Tukang Tambal Ban asal Jaten Ditemukan Tewas Mengenaskan di Ruang Tamu. Saat Ditemukan Kondisinya Sudah Menyengat appeared first on Joglosemar News.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan joglosemarnews.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab joglosemarnews.com.
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement