Ahad 22 Sep 2019 23:39 WIB

Polisi Gelar Patroli dan Pengamanan di Rumah Ibadah di Papua

Tujuan patroli adalah untuk memberi rasa aman ke warga saat ibadah minggu.

Sejumlah polisi berbaris saat mendapatkan arahan di Jayapura, Papua, Sabtu (31/8/2019).
Foto: Antara/Zabur Karuru
Sejumlah polisi berbaris saat mendapatkan arahan di Jayapura, Papua, Sabtu (31/8/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Personel polisi dari Brimob BKO Sulawesi Selatan (Sulsel) dan Polsek Jayapura Selatan mengelar patroli dan lakukan pengamanan sejumlah rumah ibadah di Kota Jayapura, Papua, Ahad (22/9).

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal di Kota Jayapura mengatakan, rumah-rumah ibadah yang menjadi rute patroli dan pengamanan di antaranya adalah Gereja Sion, Gereja Maranatha dan Gereja Emanuel yang terletak di Distrik Jayapura Selatan.

Baca Juga

Tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut, kata Kamal untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga yang melaksanakan ibadah Minggu.

"Para personel tersebut dipimpin oleh Ipda Fahymu untuk melaksanakan patroli dan pengamaman dirumah-rumah ibadah termasuk memastikan keamanan saat ibadah Minggu," ujarnya.

Terkait hal ini, Kamal mengimbau kepada pengurus gereja ataupun para majelis agar tetap menjaga menjaga kerukunan umat beragama dan tidak terpancing dengan isu Sara dan tidak mudah terprovokasi dengan berita tidak benar atau hoax.

"Saat ini kondisi kota Jayapura sudah aman dan kondusif namun kami pihak Kepolisian terus berupaya untuk menjamin keamanan warga Kota Jayapura," lanjutnya.

Polisi berharap dengan patroli ini, masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan aman dan nyaman. "Kami meminta agar semua pihak tetap menjaga ketentraman dan kenyamanan serta menjauhi perbuatan yang melanggar hukum," jelasnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement