Senin 23 Sep 2019 08:37 WIB

Gasak Sevilla, Zidane Puas dengan Penampilan Madrid

Real Madrid berhasil menang tipis atas tuan ruma Sevilla.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Bayu Hermawan
Striker Real Madrid, Karim Benzema merayakan gol ke gawang Sevilla pada laga La Liga di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (23/9) dini hari WIB.
Foto: EPA/Raul Caro Cadenas
Striker Real Madrid, Karim Benzema merayakan gol ke gawang Sevilla pada laga La Liga di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (23/9) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, SEVILLA -- Zinedine Zidane mengaku puas dengan penampilan skuat Real Madrid saat mengalahkan Sevilla di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, Senin (23/9) dini hari. Zidane menilai, hal ini adalah kemenangan koletif Los Blancos.

"Saya harus memberi selamat kepada para pemain saya. Ini kemenangan kolektif. Ini penampilan paling memuaskan sejak saya kembali. Semua pemain saling membantu satu sama lain," kata Zidane seperti dikutip dari Marca.

Baca Juga

Zidane kembali menjadi pelatih El Real, pada Maret 2019. Sejak saat itu penampilan timnya tidak sepenuhnya membaik. Ada pasang surut. Terkadang momen kelam terjadi. Seperti sebelum duel ini, si Putih baru saja ditaklukkan Paris Saint Germain di ajang Liga Champions, beberapa hari lalu.

Karim Benzema Cs merespon dengan baik setelah kekalahan 0-3 di Paris. Gol tunggal sang penyerang, pada menit ke-64 merobek jala El Grande de Andalucia. "Dia (Benzema) lagi-lagi memberi kami kemenangan, tapi semua pemain sama pentingnya," ucap Zidane.

Sang juru taktik melihat para jugador bernaluri menyerang seperti Eden Hazard, Gareth Bale, hingga James Rodriguez bahu membahu membantu pertahanan. Kondisi demikian membuat tuan rumah sulit membuat peluang berbahaya.

Madrid naik ke posisi kedua tabel klasifika Liga Spanyol. Skuat Los Blancos mengantongi 11 poin. Jumlah demikian sama dengan pemilik singgasana sementara, Athletic Bilbao. Hanya saja El Real kalah selisih gol.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement