Rabu 25 Sep 2019 09:14 WIB

Kehilangan Kacamata, Lenny Kravitz Minta Bantuan Penggemar

Lenny Kravitz membuat surel khusus untuk menemukan kacamata hitamnya.

Rep: Febryan A/ Red: Reiny Dwinanda
Lenny Kravitz
Foto: EPA
Lenny Kravitz

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Penyanyi rock Amerika Serikat (AS), Lenny Kravitz baru-baru ini kehilangan kacamata hitamnya kesayangannya. Ia pun berharap agar para penggemar membantu untuk menemukannya.

Bintang rock berusia 55 tahun itu meminta bantuan penggemarnya lewat akun Twitter-nya pada Senin (23/9). Ia pun mengunggah foto dirinya sedang mengenakan kaca matahitam dengan bingkai perak itu.

"Saya kehilangan kacamata hitam ini setelah pertunjukan saya di Shrine, Los Angeles, akhir pekan ini. Kacamata itu sangat sentimental bagi saya karena kuno dan juga milik anggota keluarga. Semoga ada yang menemukannya," tulis Lenny sebagaimana dikutip Page Six, Selasa (24/9).

Tak tanggung-tanggung, Lenny bahkan membuat sebuah surel khusus untuk membantunya menemukan kacamata itu. "Informasi apa pun silakan informasikan ke [email protected]," tulisnya.

Lenny memakai kacamata itu saat berjalan d larpet merah Video Music Award (VMA) 2019 pada 26 Agustus lalu. Ia memasangkannya dengan jaket denim dan kalung emas besar.

Para penggemar Lenny ternyata merespons unggahan tersebut. Bahkan, mereka menuduh ada pencuri dan meminta kacamata sang idola segera dikembalikan.

"Lenny telah membawa begitu banyak cinta dan hal positif ke dunia ini dengan bakatnya. Lakukanlah hal yang benar! Tidak akan baik bagi kehidupan pribadi Anda untuk menyimpan apa yang bukan milik Anda setelah diminta untuk mengembalikannya," tulis salah seorang penggemar dengan akun @newyorkstacie.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement